Quantcast
Channel: Cerira’s Articles at Jagat Review
Viewing all articles
Browse latest Browse all 1012

Strategi Baru, Lenovo Akan PHK 3200 Karyawan

$
0
0

yang-yuanqing-2-750xx4000-2250-0-275

Lenovo kembali mengumumkan strategi barunya yang banyak menyasar pada efisiensi perusahaan. Salah satu langkah yang dilakukan adalah dengan memberhentikan 3200 orang karyawannya, atau sekitar 10% dari karyawan non-pabrik yang dimiliki atau sekitar 5% dari seluruh karyawan yang dimiliki Lenovo yang tersebar di seluruh dunia. Selain mengumumkan efisiensi tenaga kerja, Lenovo juga berencana untuk menyesuaikan struktur operasi dan jajaran produk untuk membuatnya sesuai dengan rencana akuisisinya pada Motorola Mobility tahun lalu.

Keputusan ini menyusul pengumuman tentang pendapatan terakhir Lenovo di kuartal ini yang berakhir pada 30 Juni lalu. Dalam surat yang diedarkan pimpinan dan CEO Lenovo Yang Yuanqing ke karyawannya beberapa hari yang lalu, dijelaskan bahwa PHK ini bertujuan untuk mengurangi biaya operasional yang mencapai $650 juta di semester kedua tahun ini atau sekitar $1.35 milyar setiap tahunnya. Selain PHK, Lenovo juga akan mencoret $300 juta smartphone yang tak terjual dan menggelontorkan dana sebesar $600 juta untuk melakukan restruktur dalam bisnis smartphonenya agar Motorola dan Lenovo menjadi selaras secara strategis.

Pada intinya email yang dikirim Yuanqing ke karyawannya tersebut mengidentifikasikan tentang dua tantangan utama untuk Lenovo, yakni perlunya perampingan dalam pasar PC yang menurun serta membenahi bisnis mobile dan enterprise demi pertumbuhan ke depan. Untuk membenahi grup bisnis mobile, Yuanqing menyebutkan bahwa mereka akan memiliki portfolio produk yang lebih sederhana dan lebih ramping dengan berkurangnya jumlah model yang berbeda. Disebutkan bahwa Lenovo ingin meningkatkan kepemimpinan PC Lenovo dari 20.6% dari seluruh market, menjadi 30% dengan memangkas biaya dan menjadikannya lebih efisien. Untuk menciptakan model bisnis yang lebih cepat dan ramping, maka Lenovo akan memanfaatkan tenaga kerja globalnya dan mereka akan mempercepat pekerjaan yang sudah berjalan untuk memaksimalkan efisiensi dalam rantai pasokan global Lenovo.

Menurut pernyataan Yuanqing, grup bisnis mobile Lenovo akan melihat pada Motorola untuk menangani desain smartphone, pengembangan dan produksi. Selain itu Lenovo juga akan memangkas biaya operasionalnya pada bisnis utama di PC dalam rangka meningkatkan keuntungan yang lebih besar. Perusahaan tersebut mencatat bahwa pendapatan di kuartal pertama 2015 ini adalah ssebesar $10.7 milyar atau naik 3% dibanding tahun lalu, namun keuntungan turun 51% menjadi $105 juta. Perusahaan tersebut menyebutkan bahwa mereka menghadapi tantangan berat termasuk tergelincirnya pasar PC dan meningkatnya kompetisi ponsel di China, namun tetap ditandai sebagai hasil yang solid.


Viewing all articles
Browse latest Browse all 1012

Trending Articles