Dalam waktu sepuluh bulan sejak dirilis, Android versi 5.0 atau lebih dikenal dengan sebutan Lollipop berhasil meraih lebih dari 20% adopsi untuk keseluruhan perangkat yang dijalankan dengan OS Android. Hal ini berarti satu di antara lima piranti yang dijalankan dengan OS Android sudah dijalankan dengan OS terbaru dari Google ini.
Hasil ini dirilis secara resmi oleh Google yang mengeluarkan update bulanan dari Platform Versions for Android. Lollipop mendapatkan peningkatan yang cukup siginifikan dan semakin banyak piranti yang dijalankan dengan OS terbaru ini. Namun tak hanya mampu melampaui adopsi lebih dari 20%, namun Lollipop juga menjadi satu-satunya versi Android yang mendapatkan pangsa adopsi karena versi lainnya malah mengalami penurunan. Tonggak ini hadir 10 bulan setelah Google merilis Nexus 9 yang juga menjadi piranti pertama yang dijalankan dengan OS Android 5.0.
Seperti juga yang dilakukan dengan tool Platform Version, data yang dikumpulkan dari Google Play Store pun memberikan hasil yang sama dimana hanya disebutkan untuk piranti yang dijalankan dengan Android 2.2 ke atas. Hal ini piranti yang dijalankan dengan OS terdahulu tidak masuk dalam penghitungan termasuk piranti yang tidak memiliki Google Play, seperti jajaran Fire dari Amazon, Nokia Android, dan banyak smartphone dan tablet yang beredar di China.
Untuk adopsi Android sendiri posisinya masih sama dimana KitKat masih menduduki posisi nomor satu, Jelly Bean nomor dua, Lollipop nomor tiga, Gingerbread nomor empat, Ice Cream Sandwich nomor lima, dan Froyo di nomor enam. Nampaknya posisi kedua dari Lollipop ini tidak akan lama dan akan segera menyalip KitKat karena perbedaannya yang tidak begitu besar. Sementara ini Google juga masih menggodok Android terbaru, Marshmallow yang tak lama lagi akan diluncurkan bersamaan dengan piranti Nexus terbaru.
Berikut perbedaan adopsi OS Android pada bulan Agustus dan September:
- Android 5.0/5.1 Lollipop (November 2014, Maret 2015): Naik 2.9 poin menjadi 21.0%
- Android 4.4 KitKat (Oktober 2013): Turun 0.1 poin menjadi 39.2 persen
- Android 4.1/4.2/4.3 Jelly Bean (Juli 2012, November 2012, dan Juli 2013): Turun 1.8 poin menjadi 33.6 persen
- Android 4.0 Ice Cream Sandwich (Desember 2011): Turun 0.4 poin menjadi 3.7 persen
- Android 2.3 Gingerbread (Februari 2011): Turun 0.5 poin menjadi 4.6 persen
- Android 2.2 Froyo (Mei 2010): Turun 0.1 poin menjadi 0.2 persen