Quantcast
Channel: Cerira’s Articles at Jagat Review
Viewing all articles
Browse latest Browse all 1012

Microsoft Resmi Tunjuk Satya Nadella sebagai CEO Baru

$
0
0
satya-nadella-microsoft-ceo

satya-nadella-microsoft-ceo

Akhirnya penantian panjang para pegawai Microsoft untuk memiliki pemimpin baru sudah berakhir. Microsoft secara resmi mengumumkan nama CEO baru untuk menggantikan Steve Ballmer yang hampir setengah tahun yang lalu mundur. Seperti rumor yang beredar selama ini, Satya Nadella akhirnya dipilih Microsoft untuk memegang pucuk pimpinan perusahaan yang bermarkas di Redmond tersebut. satya-nadella-microsoft-ceo Satya Nadella sendiri merupakan orang lama di Microsoft. Berkarir selama lebih dari 2 dekade di Microsoft, jabatan terakhir Nadella adalah sebagai wakil presiden eksekutif dari group cloud dan enterprise Microsoft. Microsoft sendiri melakukan pencarian CEO yang cukup sulit selama lebih dari lima bulan, dengan menimbang banyak nama besar lainnya, dari CEO Ford Alan Mulally hingga mantan CEO Nokia Stephen Elop. Nadella memiliki track record yang bagus, dengan latar belakang teknis yang kuat dan sangat familiar dengan struktur perusahaan tersebut. Microsoft sendiri memuji Nadella sebagai seseorang yang memiliki dorongan tanpa henti untuk berinovasi dan semangat untuk bekerjasama. Nadella yang lahir di India dan kini berusia 46 tahun ini memang telah dilihat oleh banyak pengamat sebagai orang yang akan dipilih Bill Gates untuk memimpin perusahaan setelah mundurnya Steve Ballmer. Sebagai bagian dari transisi, Gates akan mundur sebagai pimpinan Microsoft tetapi tetap menjadi penasehat teknologi untuk perusahaan. Demikian juga dengan Steve Ballmer, setelah mundur dari CEO dia tetap duduk dalam jajaran direktur perusahaan tersebut. Dalam persiapan sambutan untuk mendiskusikan visinya untuk Microsoft, Nadella menyebutkan banyak penekanan dalam mempercepat proses inovasi di perusahaan untuk bisa bersaing dalam pasar komputasi yang sangat cepat berubah. Nadella menyatakan bahwa industri tidak menghormati tradisi dan hanya menghormati inovasi. Kesempatan ke depan untuk Microsoft sangat luas namun untuk merebutnya, Microsoft harus bergerak dengan lebih cepat, fokus dan melanjutkan untuk bertransformasi. Nadella melihat bahwa sebagian besar dari tugasnya adalah untuk mempercepat kemampuan perusahaan untuk membawa produk inovatif kepada konsumennya dengan lebih cepat lagi. Nadella memang banyak mengukir prestasi untuk Microsoft dan dikenal sebagai pemimpin yang cerdas dan karismatik selama bertahun-tahun. Namun Nadella bukanlah nama yang familiar bagi konsumen dan bahkan sebagian besar relasi bisnis. Nadella melonjak melalui pangkatnya dengan keahlian teknis dan fokus pada perusahaan, akan tetapi hanya sedikit terlibat dalam masa depan piranti dan mobile Microsoft. Penunjukkan dirinya akan menjadi kejutan bagi mereka yang berharap nama kandidat yang lebih dikenal, seperti Elop, yang akan menduduki jabatan tersebut. Elop memang lebih berpengalaman bahkan telah menjalankan perusahaan publik terkemuka sedang Nadella belum pernah. Elop sendiri segera akan bergabung dengan Microsoft untuk memimpin dan memperluas tim piranti yang fokus pada Surface, Windows Phone dan Xbox.

Viewing all articles
Browse latest Browse all 1012

Trending Articles