Quantcast
Channel: Cerira’s Articles at Jagat Review
Viewing all articles
Browse latest Browse all 1012

Skype Desain Ulang Aplikasi Skype untuk Windows dan Mac

$
0
0
mac3

mac3

mac3 Bagi pengguna desktop yang dijalankan dengan OS Windows dan Mac, Anda mendapat desain ulang jika menggunakan aplikasi Skype. Selain menghadirkan user interface baru, penambahan dan perbaikan fitur, Skype versi baru ini juga difokuskan pada kemudahan untuk melakukan chat dan sharing. Intinya, kini Anda bisa berbagi pesan, foto atau file tanpa harus meninggalkan video atau voice call yang tengah dilakukan. Microsoft sebagai pemilik Skype, juga mengungkapkan bahwa desain baru untuk kedua platform tersebut diharapkan bisa sejalan dengan aplikasi Skype for mobile yang saat ini sangat populer digunakan oleh para pengguna piranti mobile. Perbaikan terbesar yang dihadirkan di Skype ini adalah pengalaman chat yang sudah mendukung foto dimana foto tersebut kini hadir sesuai yang diharapkan, tanpa perlu mengutak-atik untuk membukanya. Aplikasi untuk pengguna Windows mendapat lebih banyak ruang di antara kontak dan chat juga preview pesan bagi chat yang belum sempat terbaca. Untuk pengguna Mac versi 7, ditambahkan dengan timeline yang beranotasi dengan emotikon yang lebih besar berikut perbaikan layout untuk obrolan teks dengan kontak di Skype. mac1 Demikian juga dengan foto yang ada di samping dan file sharing juga diperbaiki seluruhnya. Misal jika Anda mengirim file jenis tertentu seperti dokumen Office atau PDF, maka mereka akan ditandai dengan ikon file sehingga akan membuatnya lebih mudah ditemukan saat Anda membuka kembali chat history. Dan menurut Skype, selama ini banyak ditemukan user yang mengirim pesan instan sementara mereka tetap melakukan panggilan live. Dengan desain baru yang bersisian ini dimaksudkan untuk membuat Skype menjadi lebih mudah digunakan sebagai multitasking. Skype juga mengumumkan bahwa fitur video calling group yang diperkenalkan April lalu, kini sudah bisa beroperasi dengan lebih baik untuk klien baru ini meski secara teknis bukan fitur baru. Microsoft juga menjanjikan bahwa beberapa perbaikan dan fitur baru kini tengah dikerjakan dan segera diluncurkan. Skype versi baru ini sudah bisa didownload di website Skype atau bagi pengguna Mac bisa menginstal Mac OS X 10.5.8 dan otomatis akan mendapat Skype versi terbaru ini.

Viewing all articles
Browse latest Browse all 1012

Trending Articles